-->
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

CGP Angkatan 9 Kota Bukitinggi Gelar kegiatan Lokakarya ke-7

CGP Angkatan 9 Kota Bukitinggi Gelar kegiatan Lokakarya ke-7

H. Erman Safar Ungkap Terimakasih atas Dedikasi CGP Angkatan 9

BUKITTINGGI, BLKNNEWS.COM, Sebanyak 51 orang Calon Guru penggerak melakasanakan Lokakarya 7 dengan tema panen hasil belajar pendidikan guru penggerak angaktan 9 Kota Bukittinggi, bertempat di Pendopo Rumah Dinas Walikota Bukitinggi, pada Minggu, (28/04/2024).

Guru penggerak merupakan salah satu pemimpin pembelajaran masa depan, sekaligus bertujuan untuk mendorong tumbuh kembang anak-anak murid secara holistik, aktif, dan proaktif dalam mengembangkan pendidikan lainnya dan untuk mengimplementasikan pelajaran yang berpusat kepada murid serta menjadi teladan dan agen transformasi ekosistem pendidikan untuk mewujudkan profil pelajar Pancasila.

Kegiatan lokakarya ini dihadiri langsung oleh Walikota Bukittknggi ( H. Erman Safar, SH ), Kepala BGP Wilayah Sumatera Barat, Kepala Dinas Pendidikan Kota Bukittingi, Kacabdin Wilayah 1, Pengawas sekolah dan Kepala Sekolah se-Kota Bukittinggi. 

Pada kesempatan tersebut Walikota Bukitinggi H. Erman Safar, SH mengawali sambutannya dengan menyampaikan selamat dan terimaksih kepada calon guru Pengerak angkatan 9 atas dedikasinya dalam mengabdikan diri sebagai pendidik dan pemimpin pembelajaran di kota Bukittinggi.

Lebih lanjut Walikota mengharapkan guru Pengerak adalah guru yang dapat mencontohkan dan mepratekan ilmu pengetahuannya kepada terutama sekali kepada anak-anak murid, dan bagaimana seorang guru mengerti tentang kebutuhan murid-muridnya.

Selain itu, Walikota Bukitinggi H. Erman Safar pada kegiatan tersebut juga memberikan beberapa contoh ilustrasi tentang bagaimana menjadi guru dan seorang guru juga harus mengajarkan bagaimana berbicara di depan publik. Kemudian murid juga harus dibekali dengan berbagai Soft Skil guna sebagai bekal dalam kehidupannya nanti.

Terakhir, H. Erman Safar dalam sambutannya juga bernostalgia sekaitan dengan sejarah perjalanan dan perjuangannya sebagai pemuda, satu dari sekian pemuda yang sukses jadi Walikota dan sebagai mahasiswa mampu membiayai kuliah sendiri. Kemandirian inilah yang perlu ditumbuhkan kepada murid murid sejak dini. 

Beriringan dengan itu Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bukittinggi Hariman, S.H dalam sambutannya, mengatakan bahwa Calon Guru Penggerak harus mengimplementasi nilai dan peran guru penggerak dalam pelaksanaan pendidikan dan pengajaran. 

Dikatakan H. Hariman bahwa Nilai dari Guru Penggerak itu ada 5 (Lima) yang terdiri dari Mandiri, Reflektif, Kolaboratif, Inovatif, serta Berpihak pada Peserta didik. Dari Nilai-nilai tersebut diharapkan terus tumbuh dan dilestarikan dalam diri seorang Guru Penggerak, dan dari kelima nilai itu harus saling mendukung satu dengan lainnya, serta menjadi pedoman berperilaku untuk seorang Guru Penggerak, harapnya. 

Lebih lanjut, H. Hariman dalam kesempatan tersebut juga menjelaskan beberapa peran guru penggerak dalam menjalankan tugas sebagai pendidik, di antaranya:

1. Menggerakkan komunitas belajar untuk rekan guru di sekolah dan di wilayahnya. 

2. Menjadi pengajar praktik bagi rekan guru lain terkait perkembangan pembelajaran di sekolah. 

3. Mendorong peningkatan kepemimpinan murid di sekolah. 

4. Membuka ruang diskusi positif dan ruang kolaborasi antara guru dan pemangku kepentingan di dalam dan luar sekolah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. 

5. Menjadi pemimpin pembelajaran yang mendorong well being ekosistem pendidikan di sekolah.

Kemudian, Yovandra Kurnia, S.Pd selaku Pengajar Praktik pada kegiatan tersebut mengungkapkan bahwa kegiatan Lokakarya 7 ini berjalan sangat sukses berkat kolaborasi , komunikasi dan kerjasama yang baik antara calon guru pengegrak, pengajar praktik dan adanya dukungan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bukittinggi. 

Kemudian, sesuai dengan pantauan awak media ini, kegiatan lokakarya juga di isi dengan sesi kelas berbagi dengan menampilkan berbagai inovasi dan kreativitas sebagai guru penggerak, yang tampil menjadi aktornya diantaranya Dedi Supardi , S.Pd, M.Pd dari SMA Negeri 2 Kota Bukittinggi dan Husni Rahmiyati, S.Kom, M.Pd dari SMP Negeri 1 Kota Bukittinggi serta Tri Wahyuni , S.Pd dari SD Negeri 03 Pakan Labuah. (Hengki Refegon)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.